Game Level 7, hari ke-4 : Ayo ngaji...

Bismillah...

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh..

Proses pencarian potensi kecerdasan Aiko di ranah intrapersonal (konsep diri) salah satunya adalah dengan mengajaknya ikut kajian dan safari masjid.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Tidak akan bergesar kaki seorang manusia dari sisi Allah, pada hari kiamat (nanti), sampai dia ditanya (dimintai pertanggungjawaban) tentang lima (perkara): tentang umurnya untuk apa dihabiskannya, masa mudanya digunakan untuk apa, hartanya dari mana diperoleh dan ke mana dibelanjakan, serta bagaimana di mengamalkan ilmunya”. HR at-Tirmidzi (no. 2416) dan lain-lain, dinyatakan hasan oleh syaikh al-Albani.

(https://muslim.or.id/6087-pemuda-yang-mendapatkan-naungan-allah.html )

Dengan mengajak Aiko terlibat kajian ilmu dan safari masjid diharapkan tumbuh benih cinta dan iman. Berada di majelis ilmu juga menstimulus kecerdasan interpersonalnya. Belajar untuk berinteraksi dengan anak-anak yang lain. Walau saat ini masih sering muncul sifat egosentrisnya, apalagi kepada anak yang berumur dibawah dia. Tapi kalau diberi pengertian dengan lembut, ia mau memahami.

Dan Alhamdulillah, Allah juga karuniakan Aiko anak yang baik, mau "anteng" sampai kajian selesai asal ada camilan satu tas 😆. Ini yang nge-preparenya ngelebihin jam ngajinya hahaha...

Dan bonus tambahannya untuk Aiko adalah bisa main rumput di halaman masjid Sukajadi, hanya sekedar lari-larian atau naik turun lantainya. Eh ini juga termasuk melatih motoriknya juga loh.

Ahh... Anak-anak.. diservice kaya gini aja udah seneng banget. MasyaAllah.



Checklist Indikator Perkembangan Anak Usia 2-3th (Sesuai Konsep Pengembangan PAUD Non Formal)

✅ Ranah Intrapersonal
✅ Ranah Interpersonal
✅ Motorik
- Berlari kedepan lurus, berbelok
- Naik turun tangga tanpa berpegangan.

 
MasyaAllah, tabarakallah..

Salam sehangat pelukan Ummi 🌸,



#Harike-4
#Tantangan10Hari
#Level7
#KuliahBunsayIIP
#BintangKeluarga

Comments